Recall, Gimanapun Bentuknya Harus Diapresiasi!

9

recall-stamp

Sobat MMBlog sekalian, beberapa hari ke belakang, jagad dunia maya sempat heboh dan rame perkara Recall motor sport Yamaha 250 CC, pertama recallnya di Jepang, kemudian menyusul akan dilakukan oleh YIMM. MMBlog gimana menanggapinya? Jujur masbro, senyum-senyum aja dan mengapresiasi. Senyum karena weleeehh, karena sekarang dunia maya udah bisa dibilang aksesnya cepat, jadi ada (atau mungkin banyak) oknum yang menunggangi hal ini untuk black campaign, lalu apresiasi, karena MMBlog pernah mengalami hal ini.

wpid-img_20150928_135520_ao_hdr.jpg

Sebelum jagad online booming seperti sekarang, MMBlog pernah mengalami yang namanya motor recall. Motor apa tuh Mas? Tepatnya Suzuki Spin 2006 milik babeh. Recallnya gimana? Nah ini dia, berhubung waktu itu Suzuki juga baru saja merilis Suzuki Spin, dalam waktu yang tidak terlalu lama, pihak dealer menghubungi owner dan mengudang owner untuk datang ke bengkel terdekat guna dilakukan penggantian part. Waktu itu part yang diganti adalah perangkat ban belakang beserta pelek dan juga knalpot.

Padahal MMBlog yang inreyenin, Babe juga pake, gak ada masalah apa-apa lho :mrgreen: . enak-enak aja.

Terus yang dirasain apa ketika tahu produk/motor kita diminta datang ke dealer untuk dilakukan pernggantian part. Malah seneng, salut, dan asli mengapresiasi masbro. Ya produk/motornya pasti jadi lebih baik toh? Gak ada yang namanya perasaan kesel, atau perasaan negatif lainnya. Dengan senang hati MMBlog bawa Spin ke Suzuki Sahardjo ketika itu, dan dengan sigap, langsung dilakukan penggantian part. Hasilnya? Tuh masih ada Spin di ruang tamu, udah 10 Sob, masih enak aja dipakainya, warbyasaaahhh!!! 😆

10 tahun lalu, memang belum sedahsyat sekarang persaingannya. Jagad online juga belum segila sekarang aksesnya, maka dari itu recall hanya terdengar gaungnya di dealer, dan owner, serta member komunitas (kalau komunitasnya udah ada). Sekarang, kalau ada recall baik itu recall yang silent (alias ke ownernya aja), ownernya pasti langsung post di sosial media, hasilnya? Tetep rameee :mrgreen: , terus kalau recall yang go public, lewat media, pastinya lebih rameee lagiiii :mrgreen: , makanya kalau MMBlog, recall, gimanapun bentuknya, amat sangat MMBlog apresiasi! Oke deh, siapa nih temen pembaca yang motornya pernah kena recall? Perasaannya gimana? Semoga berguna yah!

instagram

Villa Kanaya

9 COMMENTS

  1. namanya silent recall
    yap… semua pabrikan indonesia saat ini melakukan itu, tapi kalau recall terbuka ? masih enggan, yimm mungkin bisa jadi karena tuntutan dari jepang, mungkin loya….

  2. iya mas sebenarnya R25 dah lama di recall tp pihak dealer hanya menghubungi owner saja karena itu memang di alami abang saya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here