Buell Motorcycle, Pabrikan Motor Amerika Yang Udah Bubaran.

31

Image

Masbro sekalian, mungkin sebagian dari masbro masih belom mengetahui kalau diluar sana ada pabrikan sepeda motor yang bernama Buell. Buell sendiri adalah nama seorang pendirinya yang bernama lengkap Erik Buell, seorang mantan teknisi di Harley-Davidson. Erik Buell mendirikan pabrikan sepeda motor Buell pada tahun 1983 dan sepuluh tahun kemudian merek “Buell” sendiri menjadi perpanjangan dari Harley Davidson yang memfokuskan kepada sepeda motor dengan tipe naked/streetfighter dan sport. Memang masbro, kalau kita lihat platform mesinnya, line sepeda motor Buell semuanya menggunakan mesin Harley-Davidson, tapi jika HD fokus ke motor cruiser chooper, maka seperti yang udah MM bilang tadi, Buell lebih ke bagian yang agresif dan sporty.

Image

Tapi sayang seribu sayang masbro, saat ini pabrikan buell sendiri sudah tutupan. Mereka menyatakan mengundurkan diri secara resmi pada tahun 2009 kemarin. masbro bisa intip website mereka yang sangat simple, dan mereka mengatakan bahwa setelah 26 tahun beroperasi, kini pabrikan Buell sudah tutup. Tapi karena mesin sepeda motor mereka adalah mesin HD maka mereka menjamin ketersediaan sparepartnya. MM kurang tahu kenapa pabrikan ini tutupan, tapi yang jelas bahwa bukan cuma produk aja yang punya life cycle dan bisa discontinue, bahkan pabrikan Amerika yang bernaung di bawah nama besar merek kayak Harley-Davidson aja bisa discontinue pabriknya.

Tapi kalau analisa MM sih ya, pabrikan Buell bubar salah satunya mungkin karena peminatnya. Oke mesinnya pake mesin Harley-Davidson, Terus modelnya Sport atau Naked/Street fighter, tapi…… Pemilihan model ini nih yang paling krusial. Model sport atau naked itu udah jadi brand association dari Ducati. Mau beli motor sport yang beli aja tuh Ducati 1098 atau 1198, mau streetfighter beli aja tuh Monster. Terus brand Amerika mau main di Sport dengan bawa-bawa nama HD? Wah, agak susah kayaknya soalnya HD itu udah identik banget sama motor-motor cruiser.

Oke deh Masbro, daripada penasaran langsung aja masbro melipir ke websitenya Buell. Sebenernya sih buat MM pribadi motornya keren-keren masbro, gagah banget, cuma kalau Buell Lightening lucu juga ya karena cuma pake satu rem cakram doang buat rem depannya, hihi.

[fusion_builder_container hundred_percent=”yes” overflow=”visible”][fusion_builder_row][fusion_builder_column type=”1_1″ background_position=”left top” background_color=”” border_size=”” border_color=”” border_style=”solid” spacing=”yes” background_image=”” background_repeat=”no-repeat” padding=”” margin_top=”0px” margin_bottom=”0px” class=”” id=”” animation_type=”” animation_speed=”0.3″ animation_direction=”left” hide_on_mobile=”no” center_content=”no” min_height=”none”]

Image
Tapi Pakem Juga Tuh!
[/fusion_builder_column][/fusion_builder_row][/fusion_builder_container]

instagram

Villa Kanaya

31 COMMENTS

  1. Dr dlu ane dah ngikutin neh motor ‘unique’ 🙂 but overall lbh ky motor custom HD dibanding motor pabrikan yg gress ?!? 🙁 Chassisny puny karakter trsndiri tp jg lbh mirip pnya ZX-10 R 2011 🙂 (Guedeeee bin padat merapayap dah tuh) :). Tp prkembangan trakhir erick buell berpartisipasi dlm ajang balap dunia motorsport. 🙂 Salut bwt sang kakek!! 🙂

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here