Final Astra Honda Technical Skill Contest 2017, Peserta Bersaing Ketat Masbro! Terampil dan Cekatan Banget!

0

Sobat MMBlog sekalian, pada pagi hari ini, MMBlog berkesempatan untuk hadir dan meliput Final Kompetisi Teknik Sepeda Motor Honda (Kontes Mekanik) yang konsisten diadakan oleh AHM di setiap tahun. Berlokasi di Astra Honda Training Center, ada puluhan peserta yang berlomba untuk menjadi yang terbaik. Peserta kontes, terbagi menjadi tiga yakni Siswa SMK, Teknisi, dan Service Advisor. Menarik, karena melalui kompetisi ini, AHM berupaya untuk menyiapkan sumber daya manusia yang kompeten di bidang teknik sepeda motor, untuk melayani masyarakat.

Untuk yang SMK, kompetisi mekanik ini diikuti oleh 23.272 peserta, dan 625 SMK yang mengimplementasikan Kurikulum Teknik Sepeda Motor, WOW. Ternyata proses seleksi berlangsung secara ketat di tingkat regional periode Maret-Juni 2017, Melalui berbagai seleksi ketat, terpilih sebanyak 36 siswa SMK terbaik untuk ikut Final tanggal 1-2 Agustus di AHTC Jakarta, mantaab! Pelaksaan uji kompetensi dilakukan secara tertulis dan praktek masbro. Semua tentang motor di test, makanya MMBlog liat masih ada lho peserta yang imut-imut banget, tapi udah terampil! Tuh, ada yang udah selesai buat test kelistrikan, sempet narsis pas MMBlog foto, huehehehe.

udeh kelar aje nih

Pak Wedijanto Widarso mengatakan “kami ingin, kompetisi ini dapat memberi kesempatan kepada siswa SMK untuk meraih mimpi serta cita-cita mereka di bidang teknik sepeda motor”.

Para siswa terbaik, nantinya akan mendapatkan beasiswa peniih untuk menempuh pendidikan di Politeknik Manufaktur Astra dan uang tunai sebesar Rp.8.000.000.- untuk juara 1, uang tunai Rp.5.000.000,- untuk juara 2, dan uang tunai Rp.3.000.000,- untuk juara 3. AHM juga memberikan apresiasi berupa uang tunai Rp.1.000.000,- untuk seluruh siswa SMK yang berhasil lolos seleksi Kontes mekanik 2017 hingga tingkat nasional, juoozz!

Teknisi dan Service Advisor

Ini dia nih, yang kita sering ketemuin di Bengkel AHASS, mekanik dan service advisor. Di AH-TSC 2017 ini untuk para teknisi dan SA Honda diadakan dalam dua kategori peserta, yaitu kategori AHASS Non Main Dealer Service Center (Non-MDSC) atau perorangan, serta kategori AHASS Main Dealer Service Center (MDSC) atau kategori kelompok, dimana untuk kategori AHASS MDSC diselenggarakan tiap dua tahun sekali. Untuk para teknisi, ujiannya sama kayak SMK, ada ujian tertulis dan praktek mengenai segala sesuatu yang terkait dengan sepeda motor Honda. Nah, untuk SA atau Service Advisor, ujian diperluan dengan pengetahuan produk dan teknologi motor Honda serta dinilai dari sisi praktek melayani konsumen, nah penting banget nih!

Mantab bener dah, itu tangan bener-bener pada cekatan! Udah gitu ada satu peserta perempuannya juga lagi. Ini ane dijamin megang obeng aje ngawur masbro, wkwkwkwk. Oke deh, selamat berjuang untuk para finalis, dan nanti malem, ada awardingnya nih! bakalan MMBlog kasih tahu juga nanti siapa yang menjadi juaranya! Sekian, terima kasih, dan semoga berguna yah!

instagram

Villa Kanaya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here