Suzuki Bakalan Banyak Kejutan dan Agenda Tahun Depan, Masukan Dari Temen-Temen Udah MMBlog Sampaikan

5

iwb-suzuki

Sobat MMBlog sekalian, dua hari yang lalu, MMBlog bersama dengan temen-temen blogger Jabodetabek menghadiri undangan gathering yang diadakan oleh Suzuki Indomobil Sales di resaurant yang terletak di bilangan Jakarta Selatan. Sebelum MMBlog menghadiri acara ramah tamah tersebut, MMBlog juga sempat mengeluarkan artikel ini (klik) yang mana gak sedikit dari temen-temen ngasih masukan, aman Masbro, udah MMBlog sampaikan semuanya! Semuanya! Mantap gak tuh? Udah gitu, respon dari SIS amat sangat open dan bener-bener noted!

gsx-s150-2

Suzuki tahun 2017 akan punya segudang agenda dan juga event-event menarik serta produk-produk yang menjanjikan Sob. GSX-R150 dan GSX-S150 tetap akan menjadi fokus utama dan prioritas Suzuki Indonesia. Terlihat, semangat SIS yang tinggi untuk membuat GSX 150 series tampil eksis dan digdaya di tanah air Sob. MMBlog belum jajal motornya nih, sebenernya penasaran juga, karena dari materi yang MMBlog dapatkan, power on crank dari GSX 150 series ini tembus hingga 18,9 HP. Power yang mengejutkan untuk motor 150 CC dan untuk motor berbobot super ringan 130 Kg saja.

[fusion_builder_container hundred_percent=”yes” overflow=”visible”][fusion_builder_row][fusion_builder_column type=”1_1″ background_position=”left top” background_color=”” border_size=”” border_color=”” border_style=”solid” spacing=”yes” background_image=”” background_repeat=”no-repeat” padding=”” margin_top=”0px” margin_bottom=”0px” class=”” id=”” animation_type=”” animation_speed=”0.3″ animation_direction=”left” hide_on_mobile=”no” center_content=”no” min_height=”none”]

SAMSUNG CAMERA PICTURES
SAMSUNG CAMERA PICTURES

MMBlog sih asli penasaran sama GSX-S150 apabila digunakan di riding harian aka comutter Sob. sempet dudukin di IMOS, ergonominya paling santai nih ketimbang NCB atau NVL, hmm.

gsx-s150-1

Lalu motor baru gimana Mas? Nah, salah satu motor yang di dunia maya mendapatkan sambutan positif adalah Suzuki V-Strom 250, dan ini nampaknya juga akan menjadi salah satu senjata SIS untuk unjuk gigi! Kemarin, setelah MMBlog ngeliput Versys 250 yang dijual dengan harga 61 jutaan, MMBlog rasa, V-Strom bisa lebih bersahabat lagi harganya, mungkin dijual 50 jutaan, hmm, alamat jadi macang goreng nih! bisa ngasih perlawanan kuat ke Versys 250, apalagi segmen motor adventure kan pasarnya gak terlalu minta yang aneh-aneh :mrgreen: , yang penting nyaman dan gagah, V-Strom udah dapet banget!

suzuki-v-strom-250-dl250al8-eicma-2016-kuning-pertamax7-com_

Matik dan Trail? Hmm, matik temen-temen tinggal tunggu kejutan selanjutnya aja, trail juga demikian, tahun depan ada beberapa ribu unit yang didatangkan ke Indonesia guna menjadi kendaraan dinas instansi. Intinya, tahun depan akan ada banyak agenda dan temen-temen bakalan lebih sering melihat GSX 150 series di jalanan, mantaplah! Siap-siap juga akan adanya dealer-dealer baru dan dealer yang sudah ada juga akan semakin menggeliat Sob! kita pantau bareng-bareng yuk Sob! Nyuci Thunder dulu ah! Sekian, terima kasih, dan semoga berguna yah!

[/fusion_builder_column][/fusion_builder_row][/fusion_builder_container]

instagram

Villa Kanaya

5 COMMENTS

  1. Mantabb,, gimana soal 150cc adventure Bro Vandra? blue ocean yang cukup potensial menurut ane, secara bikers indo banyak yang doyan touring.. 🙂

  2. Jangan stengah setengah bikin motor yah..suzuki..bismilah..laku keras, tunder aku dah aku oper,kalau ada yang baru saya lirik juga nih..tapi mau yang 250cc nih..

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here